ISI Denpasar | Institutional Repository

Fenomena Global Warming Dalam Patung Potrait Keramik Post Modern

Ida Bagus, Ari Diptha Agastya and I Made Gede, Arimbawa and Mercu, Mahadi (2019) Fenomena Global Warming Dalam Patung Potrait Keramik Post Modern. Working Paper. ISI Denpasar, Denpasar, Bali.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dewasa ini merupakan zaman serba instan terbukti dari perkembangan teknologi dari berbagai macam produk fungsional dengan sangat cepat. Berbagai macam iklan-iklan di tv maupun media internet berlomba-lomba untuk mempromosikan produk mereka mencakup produk kebutuhan primer, sekunder dan tersier, yang tidak jarang membuat kita merasa tergoda untuk menikmatinya atas dasar kenyamanan dan perlahan mengubah mindset tentang kenikmatan dan kebahagiaan itu sendiri. Secara tidak langsung hal ini berdampak pada konsep Tri Hita Karana dalam ajaran agama Hindu. Budaya untuk menjaga keharmonisan dengan alam “Palemahan” telah berubah menjadi suatu budaya konsumtif, budaya pencemar, dan budaya perusak lingkungan sebagai pemicu rusaknya alam dan terjadinya pemanasan global. Adapun masalah yang ingin dipecahkan pada proses penciptaan karya ini: (1) mengenai cara menyajikan ide dan gagasan dalam menciptakan karya yang dapat berkontribusi dalam menyadarkan masyarakat terhadap global warming,(2) mencakup teknik pembuatan karya seni keramik dalam wujud kondisi alam dalam transformasi manusia. Proses penciptaan karya ini dibuat berlandaskan metode ilmiah melalui observasi, wawancara, studi pustaka dan eksperimen. dalam konteks ini penulis mencoba untuk menciptakan karya seni patung dari keramik dengan menampilkan kondisi alam yang ditransformasikan menggunakan kode-kode semiotika pada anatomi manusia dengan gaya post modern, yang diharapkan dapat menumbuhkan rasa empathy terhadap kondisi alam saat ini, dan sebagai ajang promosi media keramik bahwa keramik tidak hanya terbelenggu dalam produk dishware dan tableware. Kata Kunci: Palemahan, Global Warming, keramik, Postmodern

Item Type: Monograph (Working Paper)
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Faculty > Fine Arts and Design Faculty > Craft Department
Depositing User: Jaya Semadi I Gst Ngurah
Date Deposited: 05 Sep 2019 01:23
Last Modified: 05 Sep 2019 01:23
URI: http://repo.isi-dps.ac.id/id/eprint/3328

Actions (login required)

View Item View Item