ISI Denpasar | Institutional Repository

Buku Branding World Craft City Gianyar Internasional 2020

A.A Gede, Rai Remawa and I Ketut, Muka Pendet and A.A Gde Bagus, Udayana and Ida Bagus Ketut, Trinawindu and Cokorda, Alit Artawan and I Putu, Arya Janottama and Wahyu, Indira and I Gusti Ngurah, Wirawan and I Made, Suparta and I Nyoman, Laba and I Wayan, Suardana and I Nyoman, Suardina and Ni Ketut, Dewi Yulianti (2020) Buku Branding World Craft City Gianyar Internasional 2020. Pusat Penerbitan LP2MPP Institut Seni Indonesia Denpasar.

[img] PDF (Buku Branding World Craft City Gianyar Internasional 2020)
Download (3MB)

Abstract

SAMBUTAN REKTOR ISI DENPASAR Om Swastiastu, Puji syukur atas segala rahmat Tuhan Yang Maha Esa, karenaNya Buku Branding Event Gianyar International Craft Festival (GICF) tahun 2020 dapat terselesaikan sesuai rencana. Saya selaku Rektor ISI Denpasar, tentu merasa bangga dan berterimakasih kepada semua pihak yang ikut serta dalam membantu penyusunan buku ini. Bagi Institut Seni Indonesia Denpasar, penyusunan buku branding GICF 2020 diharapkan mampu berkontribusi, membantu Kabupaten Gianyar didalam pelaksanaan event 2 tahunan yang bertaraf internasional. Buku ini juga sebagai ajang untuk menampilkan eksistensi perguruan tinggi seni dalam melaksanakan Tridarma Perguruan tinggi yang salah satunya adalah penelitian/perancangan buku branding. Sebagai ruang bersemainya kecakapan penelitian dengan penguasaan konsep serta tetap terus membangun jaringan dan kerjasama sosial. ISI Denpasar terus memacu tekad dan kerja nyata semua sivitas akademikanya agar terus mengasah diri dan berkompetisi untuk mengisi ruang-ruang aktualisasi seni dan desain. Sebagai penutup, ijinkan saya mewakili segenap sivitas akademika ISI Denpasar menghaturkan terimakasih kepada semua pihak, terutama Bupati Gianyar, Ketua Dekranasda Kabupaten Gianyar, Dinas Perindustrian dan perdagangan Kabupaten Gianyar, Seluruh Tim Penyusun yang telah bekerja sungguh-sungguh dalam penyusunan Buku Branding GICF 2020. Semoga semua diberi kesehatan dan pikiran jernih untuk melanjutkan pembangunan bidang pendidikan dan seni/desain di Indonesia yang kita cintai bersama ini. Om Santih Santih Santih Om Denpasar, 10 Desember 2019 Rektor ISI Denpasar, Prof. Dr. I Gede Arya Sugiartha M.Hum NIP: 196612011991031003

Item Type: Book
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Document
Depositing User: Jaya Semadi I Gst Ngurah
Date Deposited: 11 Apr 2021 14:00
Last Modified: 11 Apr 2021 14:00
URI: http://repo.isi-dps.ac.id/id/eprint/4069

Actions (login required)

View Item View Item