ISI Denpasar | Institutional Repository

PERANCANGAN INFOGRAFIS SEBAGAI SALAH SATU MEDIA DESAIN SELAMA PELAKSANAAN PROGRAM MAGANG/KERJA PRAKTIK DALAM MERDEKA BELAJAR-KAMPUS MERDEKA (MBKM)

Putri, Khairunisa and Agus Ngurah, Arya Putraka and I Gede Agus, Indram Bayu Artha (2022) PERANCANGAN INFOGRAFIS SEBAGAI SALAH SATU MEDIA DESAIN SELAMA PELAKSANAAN PROGRAM MAGANG/KERJA PRAKTIK DALAM MERDEKA BELAJAR-KAMPUS MERDEKA (MBKM). Working Paper. ISI Denpasar, Denpasar, Bali.

[img] PDF (PERANCANGAN INFOGRAFIS SEBAGAI SALAH SATU MEDIA DESAIN SELAMA PELAKSANAAN PROGRAM MAGANG/KERJA PRAKTIK DALAM MERDEKA BELAJAR-KAMPUS MERDEKA (MBKM))
Download (177kB)

Abstract

Mahasiswa harus disiapkan agar dapat menghadapi perubahan dan kemajuan zaman. Maka dari itu Menteri Pendidikan dan Kebudayaan meluncurkan Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) tahun 2020 lalu dalam rangka menyiapkan lulusan pendidikan tinggi yang tangguh dalam menghadapi perubahan. Mahasiswa sebagai penulis mengambil Program magang/praktik kerja untuk MBKM. Mahasiswa melakukan kegiatan magang/kerja praktik pada Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kota Mataram yang berlokasi pada Jalan penjanggik no 16 Mataram NTB (gedung walikota bagian selatan lantai 3). Artikel ini akan membahas tentang perancangan media infografis tentang gejala-gejala dari Covid-19 varian Omicron untuk dimuat dalam majalah Jendela Informasi Kelitbangan. Perancangan media infografis tersebut menerapkan teori-teori dan elemen-elemen Desain Komunikasi Visual yaitu tipografi, simbolisme, ilustrasi, dan tata letak. Data yang digunakan untuk penyusunan artikel adalah data yang dikumpulkan melalui metode kualitatif yang mencakup metode observasi, wawancara, dan studi kepustakaan. Hasil pengamatan mahasiswa adalah, kurangnya tenaga kerja dalam bidang mendesain media-media untuk mempublikasikan kegiatankegiatan Balitbang, sehingga peran mahasiswa sebagai pendesain sangat dibutuhkan oleh balitbang untuk mendesain media-media publikasi kegiatan Balitbang Kota Mataram. Dapat disimpulkan bahwa selama menjalankan kegiatan magang/praktek kerja Mahasiswa dapat mempraktekkan ilmu dan keterampilan yang didapat selama di Kampus ISI Denpasar untuk merancang media-media yang dibutuhkan selama magang/kerja praktek. Kata Kunci: MBKM, Praktek Kerja, Infografis

Item Type: Monograph (Working Paper)
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Faculty > Fine Arts and Design Faculty > Design and Visual Communications Department
Depositing User: Jayasemadi
Date Deposited: 26 Apr 2022 01:02
Last Modified: 26 Apr 2022 01:02
URI: http://repo.isi-dps.ac.id/id/eprint/4792

Actions (login required)

View Item View Item