ISI Denpasar | Institutional Repository

PERANCANGAN STATIONERY KIT GASES UPERENGGE DI DENPASAR

I Gede, Vikrama Dharma Wardana and I Wayan, Nuriarta and Putu, Wahyuning Sri Purnami PERANCANGAN STATIONERY KIT GASES UPERENGGE DI DENPASAR. ISI Denpasar.

[img] PDF
Download (209kB)

Abstract

Stationery kit dalam konteks desain komunikasi visual merupakan salah satu elemen penting yang mencerminkan identitas visual suatu perusahaan atau merek. Sebagai identitas visual, Stationery Kit harus sederhana, unik, dan mudah diingat untuk mencerminkan karakteristik perusahaan. Proyek ini bertujuan merancang Stationery Kit baru untuk Gases Uperengge, perusahaan yang bergerak di bidang social dan budaya di Denpasar, Bali, dengan konsep minimalis, elegan, dan kombinasi. Metode perancangan yang digunakan meliputi tiga tahap: Riset dan Eksplorasi Desain, Konseptualisasi dan Pengembangan Desain, serta Finalisasi dan Produksi Desain. Pada tahap Konseptualisasi dan Pengembangan Desain, dilakukan wawancara dan analisis untuk mengetahui kebutuhan Gases Uperengge. Tahap Konseptualisasi dan Pengembangan Desain melibatkan pembuatan sketsa, eksplorasi, dan digitalisasi elemen visual seperti logo, palet warna coklat keemasan, biru gelap, putih, dan hitam. Tahap Finalisasi dan Produksi Desain berfokus pada implementasi logo di berbagai media – media Stationery kit seperti baju, pattern, logosign, web design, dan lainnya. Stationery Kit Gases Uperengge dirancang dengan kombinasi antara bentuk gajah dan bade khas bali yang dibuat sedemikian rupa sehingga menghasilkan bentuk yang elegan dan minimalis. Palet warna yang dipilih bertujuan untuk menonjolkan nilai kualitas dan profesionalisme. Melalui program MBKM Studi/Proyek Independen, penulis mendapatkan pengalaman praktis dalam bekerja sama dengan Gases Uperengge, manajemen proyek, kerja tim, dan penerapan teori desain dalam dunia profesional. Kata Kunci: Stationery Kit, Media, Gases Uperengge.

Item Type: Article
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Faculty > Fine Arts and Design Faculty > Design and Visual Communications Department
Depositing User: KOMANG AYU SEPTIARI
Date Deposited: 06 Feb 2025 07:10
Last Modified: 06 Feb 2025 07:10
URI: http://repo.isi-dps.ac.id/id/eprint/5686

Actions (login required)

View Item View Item