ISI Denpasar | Institutional Repository

ESTETIKA PERTUNJUKAN WAYANG KULIT BALI

I Made , Marajaya (2006) ESTETIKA PERTUNJUKAN WAYANG KULIT BALI. Wayang (JURNAL ILMIAH SENI PEWAYANGAN), 5 (1). p. 1. ISSN 1412-9248

[img]
Preview
PDF (ESTETIKA PERTUNJUKAN WAYANG KULIT BALI) - Published Version
Download (262kB) | Preview

Abstract

Pertunjukan wayang kulit Bali merupakan salah satu kesenian tradisional yang adiluhung serta mengandung nilai-nilai dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Kesenian ini telah lama tumbuh dan berkembang di Indonesia yang pada awalnya sebagai bagian dari sarana pemujaan terhadap “Hyang”, sehingga wayang dipakai simbol-simbol kehidupan, baik kehidupan beragama maupun kehidupan sosial lainnya.Pertunjukan wayang kulit sangat disakralkan oleh umat Hindu di Bali, sehingga setiap kegiatan upacara keagamaan wayang selalu dijadikan sebagai bagian atau pelengkap daripada upacara tersebut. Selain memiliki kekuatam magis wayang kulit juga merupakan sebuah seni tontonan yang lebih memfokuskan aspek hiburan yang penuh dengan keindahan cita rasa untuk siraman rohani manusia. Estetika dalam pertunjukan wayang kulit adalah unsur-unsur keindahan yang terdapat dalam setiap element atau kriterium yang membangun sebuah struktur dalam pertunjukan, baik struktur dalam arti luas maupun struktur dalam arti sempit. Estetika dalam pertunjukan wayang kulit dapat dibangun melalui beberapa kriterium dengan ciri-ciri estetika seperti keharonisan, keseimbangan, penonjolan (kontras), keanekaragaman dan keutuhan.

Item Type: Article
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Publication Unit > Journal > Wayang Journal
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Jan 2011 06:28
Last Modified: 10 Jan 2011 06:28
URI: http://repo.isi-dps.ac.id/id/eprint/443

Actions (login required)

View Item View Item