ISI Denpasar | Institutional Repository

The Light Of Faith

Ni Kompyang, Setiawati (2011) The Light Of Faith. Documentation. ISI Denpasar.

[img]
Preview
PDF (Cover The Light Of Faith) - Cover Image
Download (56kB) | Preview

Abstract

Abstract Penelitian ini bertujuan untuk memahami fenomena seni pertunjukan wisata di Gedung Kuta Theater. Kuta Theater yang lebih dikenal dengan nuansa magic dan ramai dikunjungi wisatawan. Kuta Theater adalah tempat untuk menyaksikan Balinese Illusion Opera yang berjudul The Light of Faith. Pertunjukan bernuansa baru dan unik, karena seni pertunjukan wisata ini memadukan seni sulap dengan Tari Bali. Sebagai sebuah penelitian ilmiah, dalam menganalisis permasalahan yang diajukan, digunakan teori sebagai ‘pisau bedah’ yaitu teori Estetika, teori Inkulturasi dan teori Seni Pertunjukan Pariwisata. Semua data yang disajikan dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, interview dan pencatatan dokumen. Data yang kemudian diolah dan disajikan dalam penyajian deskriptif kualitatif. Adapun hasil penelitian ini yaitu, asal mula terciptanya The Light of Faith di Kuta Theater dan bentuk pertunjukan The Light of Faith di Kuta Theater. Faktor penyebab terciptanya The Light of Faith di daerah kawasan Kuta, karena Kuta merupakan daerah tujuan wisata yang sangat ramai dikunjungi wisatawan mancanegara. The Light of Faith merupakan satu-satunya pertunjukan pariwisata yang menggabungkan seni sulap dengan seni Tari Bali. Seni pertunjukan ini sangat digemari wisatawan mancanegara, dapat diketahui bahwa banyaknya wisatawan mancanegara yang tertarik dengan pertunjukan ini, antara lain : Korea, Jepang, Australia, Rusia, Itali dan Malaysia. Kata kunci : Pertunjukan Pariwisata, The Light of Faith, Bentuk Pertunjukan.

Item Type: Monograph (Documentation)
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Faculty > Performing Arts Faculty > Dance Department
Depositing User: Ni Made Dwi Oktaviani
Date Deposited: 08 Sep 2011 06:36
Last Modified: 08 Sep 2011 06:36
URI: http://repo.isi-dps.ac.id/id/eprint/1054

Actions (login required)

View Item View Item