ISI Denpasar | Institutional Repository

Geliat Perupa Muda: Tantangan & Peluang

I Wayan, Setem (2020) Geliat Perupa Muda: Tantangan & Peluang. [Show/Exhibition]

[img] PDF (Geliat Perupa Muda: Tantangan & Peluang)
Download (54MB)

Abstract

SENIMAN, termasuk perupa, adalah sebuah profesi. Tidak semua orang punya nyali untuk meniti dunia seni rupa di tengah ketatnya persaingan, karena kebanyakan berpikir realistis dan pragmatis. Apalagi hingga kini masih ada orang tua yang tidak setuju anaknya menjadi perupa karena stigma seniman yang tak menjanjikan masa depan ‘cerah’. Sikap antipati seperti itu timbul karena citra seniman pada 1990-an yang identik dengan gaya hidup tak sehat: mabuk, merokok, jarang mandi, dan obat-obatan terlarang. Begitu juga pandangan romantik yang menganggap seniman adalah manusia setengah pertapa yang tak hirau godaan duniawi dan hidup untuk tujuantujuan yang lebih luhur. Menjadi perupa adalah sebuah panggilan jiwa karena merasa bakat kreatif memang mengalir dalam darahnya. Bakat pada diri sebenarnya merupakan faktor keturunan (herediter) yang melekat sejak dalam kandungan merupakan faktor pendukung mencapai kinerja setiap perupa. Namun jika hanya menghadalkan bakat sering kali berujung pada kegagalan. Ada 3 hal yang harus diperhatikan sebelum terjun ke dunia seni rupa, pertama mengetahui visi jangka panjang, jangan sampai terjun di dunia seni tapi tidak tahu ujunganya mau melakukan apa. Setelah punya tujuan, diperlukan penyusunan strategi untuk mencapainya. Harus ada kenyakinan bahwa sukses itu tidak kebetulan namun diciptakan. Begitu juga keinginan yang kuat untuk menjadi perupa merupakan faktor penentu yang dapat mensinergikan keputusan mendasar berprofesi sebagai perupa. Di sisi lain kebanyakan perupa muda tidak berkembang karena ‘bersembunyi’ di balik studio dan jika saat berpameran hanya menaruh lukisan, setelah itu pergi. Padahal pameran adalah waktu dan tempat ajang bertemu seniman lain, pengunjung, dan kolektor. Dari situ ia bisa mendapat apresiasi, relasi, dan peluangpeluang keuntungan

Item Type: Show/Exhibition
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Faculty > Fine Arts and Design Faculty > fsrd
Depositing User: Jaya Semadi I Gst Ngurah
Date Deposited: 20 Nov 2020 01:14
Last Modified: 20 Nov 2020 01:14
URI: http://repo.isi-dps.ac.id/id/eprint/3918

Actions (login required)

View Item View Item