I Made Gede, Arimbawa and Ida Ayu Gede, Artayani and Mercu, Mahadi (2021) UPCYCLE LIMBAH TEMPURUNG KELAPA ALTENATIF MATERIAL GREEN PRODUCT. PUSAT PENERBITAN LP2MPP INSTITUT SENI INDONESIA DENPASAR, Denpasar, Bali. ISBN 9786235560120
PDF
Download (693kB) |
Abstract
KATA PENGANTAR P uji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa yang tidak henti -hentinya memberi rahmat dan kenikmatan. Berkat rahmat-Nya sehingga penulis dapat merampungkan sebuah buku dengan judul Upcycle Limbah Tempurung Kelapa Alternatif Material Green Product. Konten buku ini, bertujuan untuk mensinergikan antara teori dengan fenomena kerajinan upcycle limbah tempurung kelapa sebagai green product yang berkembang di Desa Banjarangkan. Penulis berupaya memberi gambaran tentang kreativitas, nilai estetika dan nilai ekonomi dari pemanfaatan limbah tempurung kelapa untuk kerajinan serta secara implisit mengurai efek terhadap sosio-ekonomi dan lingkungan hidup. Terwujudnya buku ini tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak, sehubungan dengan hal tersebut maka penulis mengucapkan terimakasih kepada: 1. Bapak Prof. Dr. I Wayan Adnyana, S.Sn., M.Sn selaku Rektor ISI Denpasar telah memberi kesempatan untuk mengadakan penelitian terkait dengan penyusunan materi buku ini. 2. Ibu Dr Ni Made Arshiniwati. SST, M.Si selaku Ketua LP2MPP ISI Denpasar dan jajarannya yang telah mendukung penyusunan ini. Bapak Dr. Anak Agung Bagus Udayana, S.Sn.,M.Si selaku Dekan Fakultas Seni Rupa Dan Desain ISI Denpasar yang telah memberi rekomendasi untuk penyusunan buku ini 4. Bapak Dr. Drs. I Wayan Suardana., M.Sn selaku Ketua Program Studi Kriya yang telah memotivasi penyusunan buku ini 5. Bapak I Wayan Ardiasa, SE, selaku Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah dan Perdagangan Kabupaten Klungkung yang telah merestui pelaksanaan penelitian ini terkait dengan penyusunan buku ini. 6. Ibu Tjokorda Istri Agung Wiradnyani,S.IP., MAP, selaku Kepala Bidang Pemberdayaan Usaha Mikro Kabupaten Klungkung yang telah banyak memberi informasi terkait dengan perhatian pemerintah Kabupaten Klungkung terhadap kerajinan tempurung kelapa di Desa Banjarangkan. 7. Ibu Ni Made Sritami Rindani, SE, selaku Kepala Desa Banjarangkan yang telah memberi ijin penelitian dan data terkait perajin di Desa Banjarangkan. 8. Para pengusaha dan perajin tempurung kelapa di desa Banjarangkan atas kesiapan dan kerjasamanya memberi informasi untuk penyusunan buku ini. Kehadiran buku ini diharapkan dapat menginspirasi para pembaca dalam mengeksplorasi material alternatif untuk menunjang penciptaan produk kerajinan. Merangsang daya kreativitas para pembaca untuk menggali, mengupayakan dan mencoba menggunakan barang-barang yang purna guna atau limbah menjadi produk yang memiliki nilai tambah dan lebih jauh diharapkan dapat membuat terobosan dan menciptakan lapangan kerja di bidang kerajinan. Kendatipun demikian besar harapan tersebut. Namun, penulis menyadari bahwa buku ini belum sempurna, baik secara substansial maupun dalam penyajian materi. Sehubungan dengan hal tersebut maka saran dan masukan konstruktif sangat diharapkan dari para pembaca untuk penyempurnaan konten buku ini. Terimakasih Denpasar, Oktober 2021 Penulis,
Item Type: | Book |
---|---|
Subjects: | N Fine Arts > NX Arts in general |
Divisions: | Faculty > Fine Arts and Design Faculty > fsrd |
Depositing User: | Jayasemadi |
Date Deposited: | 06 Feb 2022 04:39 |
Last Modified: | 08 Mar 2022 01:33 |
URI: | http://repo.isi-dps.ac.id/id/eprint/4629 |
Actions (login required)
View Item |